Menolak Kencan

Pernah ngalamin kencan yang bikin BT? Kalo pernah, pasti setelah itu kamu malas untuk pergi lagi dengan dia. Kamu mungkin gak suka dengan penampilan dia yang uarakan, sementara kamu memperiapkan detil penampilanmu secara total. Atau mungkin kamu nggak suka dengan kelakuan dia yang agak norak atau malah norak banget. Pokoknya yang bikin kencan kamu tidak nyaman, indah apalagi berkesan. Trus gimana kalo orang itu ngajakin kamu kencan lagi? Apa yang akan kamu bilang untuk menolak dia? Saran saya sih, jangan pernah memberi alasan yang mengada-ada. Karena menghindar dengan seribu satu alasan, tidak akan bertahan lama. Cepat atau lambat dia pasti tahu kamu sebenarnya enggan pergi. Akan jauh lebih baik jika kamu berterus terang, bahwa kamu tidak mau kencan ini berlanjut. Jika dia memang bukan tipe orang yang kamu cari, bilang sejujurnya. Jangan biarkan berlarut-larut. Hal ini jelas merugikan kamu berdua. Tentunya, jangan lupa pula untuk berterima kasih atas perhatian dan ajakannya. Meski kamu tidak suka dia, tapi nggak berarti kamu harus mengatakannya secara kasar. Meski kenyataan itu pahit, namun akan lebih mudah diterima jika kita menyampaikan dengan sikap yang sopan.


|•SOURCE•| Articles : | Image : |

|•dont forget to follow•|@fadli_Jabir
|•Subscribe YouTube Channel•|Fadli_Jabir
|•Instagram•|Fadli_Jabir
|•Facebook•|Fadli_Jabir
|•Game & App Creations on Play Store•|Developer Fadli_Jabir

0 comments: